Sabtu, 13 Agustus 2011

Bantu Jepang, Honda Buat Kaos Spesial



Sebagai motor pabrikan asal Jepang, Honda terus menunjukkan dukungannya kepada Negeri Sakura yang masih dalam masa pemulihan pasca-gempa bumi dan tsunami yang menghantam negera tersebut , Maret lalu.

Sebagai salah satu bentuk dukungan, Honda Racing Corporation (HRC), tim yang kini dibela oleh Dani Pedrosa, Casey Stoner dan Andrea Dovizioso memproduksi kaos spesial.

Kaos spesial ini resmi dijual di beberapa toko Honda di Jepang. Kegiatan ini pun mendapat respon positif dari masyarakat yang ingin ikut ambil bagian membantu korban bencana.

Kabarnya, hasil penjualan kaos tersebut juga melebihi ekpektasi awal dan seperti dilansir Paddocktalk, Sabtu (13/8/2011) tim Honda berhasil mengumpulkan dana hingga 67 ribu euro dari hasil penjualan kaos tersebut. Uang itu seluruhnya akan disalurkan untuk amal kepada korban bencana alam dan tsunami.

Sebelum melakukan penjualan kaos tersebut, para pembalap Honda juga lebih dulu menunjukkan simpatinya kepada Jepang, Di setiap motor dan kostum pembalap terdapat stiker beruliskan “Ganbare Nippon” atau “Berjuanglah Jepang” yang sudah digunakan sejak MotoGP seri pertama di Qatar.

“Ini untuk menunjukkan kepada Jepang bahwa mereka ada di pikiran kami dan jangan pernah menyerah,” demikian pernyataan HRC mengenai stiker dukungan kepada Jepang.

Tidak ada komentar:

Powered By Blogger

Calender MotoGP 2011

Berita Populer